|    1 Agustus: Penampahan Galungan     |    2 Agustus: Hari Raya Galungan     |    5 Agustus: Hari Dharma Wanita Nasional     |    10 Agustus: Hari Veteran Nasional dan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional     |    12 Agustus: Hari Raya Kuningan     |    14 Agustus: Hari Pramuka (Praja Muda Karana)     |    17 Agustus: Hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia     |    18 Agustus: Hari Konstitusi Republik Indonesia dan Hari Bhatara Sri     |    19 Agustus: Hari Departemen Luar Negeri Indonesia     |    20 Agustus: Hari Radio Nasional     |    21 Agustus: Hari Maritim Nasional     |    24 Agustus: Hari Ulang Tahun TVRI dan Hari Jakarta Membaca  

Live Streaming Radio KARIMATA FM

DINAMIKA MADURA (05.00-09.00)

Program Acara

Jam: 05:00:00  -  09:00:00

Senin, 25 September 2023

Melli Febrian

Melli Febrian

Bupati Pamekasan Saat Meresmikan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pasar Kolpajung Pamekasan (Foto: Doc-Karimatafm)
Bupati Pamekasan Saat Meresmikan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pasar Kolpajung Pamekasan (Foto: Doc-Karimatafm)

KARIMATA.NET, PAMEKASAN - Kementerian PUPR bersama Pemkab Pamekasan secara resmi melakukan peletakan batu pertama pembangunan pasar Kolpajung Pamekasan, Rabu (31/05/2023).

Pada peletakan batu pertama pembangunan pasar Kolpajung tersebut dihadiri langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan, Jajaran Forkopimda Pamekasan, Kepala Perdagangan Provinsi Jatim yang mewakili Gubernur Jatim dan perwakilan Kementerian PUPR RI.

Essy Asiah, Direktur Prasarana Strategis Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR yang diwakili oleh Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Timur M. Reva Sastrodiningrat mengatakan  pihaknya sudah membangun 6 pasar berstandar SNI di Jawa Timur salah satunya di Kabupaten Pamekasan.

" Dari 6 pasar di Jatim, ada 5 pasar sudah selesai dibangun dan 2 diantaranya sudah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo," katanya kepada Karimata.net, Kamis (31/05/2023) pagi.

Ia juga meminta dukungan kepada seluruh pihak terkait termasuk Pemkab Pamekasan untuk ikut mensuport pembangunan pasar Kolpajung.

"Mohon dukungan kepada semua pihak untuk turut membantu mengawasi pembangunan pasar yang semi permanen ini," tambahnya.

Sementara itu, Baddrut Tamam, Bupati Pamekasan menyampaikan bahwa pasar Kolpajung pernah terbakar pada tahun 2015 lalu.

"Saya dilantik 2018, setelah itu kami konsultasi dengan menteri perdagangan bahwa di Pamekasan ada pasar yang harus dibangun," tegasnya.

Bupati juga menyampaikan bahwa banyak hambatan dalam pembangunan pasar Kolpajung Pamekasan karena terdampak Pandemi Covid 19 tahun 2019 lalu sehingga anggaran banyak di refocusing.

"Tahun 2021 lalu masih ada refocusing anggaran, dan Alhamdulillah pada tahun 2022 Pemkab Pamekasan mendapatkan bantuan dana dari Kementerian PUPR RI untuk pembangunan pasar Kolpajung Pamekasan dan tahun 2024 ditargetkan sudah selesai dibangun," tutupnya. (Ziyad/Lum)